Rabu, 08 Desember 2010

Keseimbangan Karir dan Keluarga

Bagi wanita bekerja untuk menjaga keseimbangan antara karir dan keluarga bukanlah suatu hal yang mudah. Terkadang wanita karir terlalu sibuk bekerja sehingga kehilangan waktu untuk berkumpul bersama anggota keluarga lainnya bahkan untuk dirinya sendiri.
Berikut tips dari women ygoy:


Rencanakan jadwal kerja
Buatlah suatu perencanaan yang baik sehingga pekerjaan dapat diselesaikan dengan cepat dan anda dapat pulang kerumah tepat waktu.

Berani mengatakan tidak
Apabila anda tidak berani menolak atau berkata tidak maka anda akan terus diberikan pekerjaan yang banyak oleh atasan anda karena dia berpikir bahwa anda bisa mengerjakannya. Sehingga waktu anda akan lebih banyak terbuang untuk urusan pekerjaan.

Jangan mencampur adukan urusan pekerjaan dengan keluarga.
Ketika berada dikantor bersikaplah secara professional. Jangan membawa permasalahan di rumah ketempat kerja, demikian juga sebaliknya.

Setelah disibukan dengan urusan pekerjaan, mengurus anak dan suami tak ada salahnya anda luangkan waktu sejenak untuk diri sendiri, sehingga anda tidak mengalami kejenuhan dan stress. Bisa dengan pergi ke salon/spa, atau hanya beristirahat dirumah sambil browsing internet, facebook dan twitter. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar